Monday 25 May 2015

Service Office Jakarta, Investasi Kondotel di Bali Tetap Menarik

Service Office Jakarta, Investasi Kondotel di Bali Tetap Menarik Kendati menurut PHRI jml kamar hotel di Bali sudah mencapai 80 ribu dgn tingkat okupansi 62%, developer belom kapok membangun kondotel. Sampai tahun 2014 pasok baru diperkirakan mencapai 10.466 unit dari 60 proyek. Sekitar 37% mulai beroperasi semester dua 2012. Horison Group telah mengoperasikan Horison Seminyak sejak Desember 2012. PT service office jakarta Sun Heritage Gapuraprima, joint Best Prima Indonesia (Gapuraprima) dengan PT Sunindo Primaland (Sun Motor Group), membuka hotel bintang 4+ The Sun Heritage Best Western Premier (274 kamar) di Sunset Road, Kuta, 1 Agustus 2013. Hotel akn dilengkapi fasilitas MICE (meeting, incentive, convention, and exhibition) selain fasilitas standar seperti kolam renang


dan restoran. “Prospek kondotel di Bali masih bagus. Okupansi hotel masih di atas 70 persen. Buktinya kondotel kita telah habis. Banyak org berduit yg ingin inves di Bali,” kata Arvin F Iskandar, Presdir PT Best Prima Indonesia. Waktu diluncurkan tiga tahun lalu, ungkapnya, asking price (harga penawaran) Sun Heritage Rp18–20 juta juta/m2, kini sudah Rp30–35 juta, dgn luas unit 30–90 m2. Developer memberi garansi sewa 10%/tahun selama dua tahun pertama, serta mempertahankan kepemilikan 30% unit utk recurring income. Masih di Kuta, Binakarya Propertindo awal 2013 melansir kondotel Swiss-Belhotel Kuta (380 kamar), Wika Realty meluncurkan Jivva Taman Sari di pantai Lepang


serta Jineng Tamansari di Sunset Road. Jineng (4 lantai/188 unit) dikembangkan bekerjasama dgn PT Angkasa Pura di atas tanah 1,5 ha sebagai hotel bintang empat yang akan dikelola Golden Tulip. Tipenya studio 26 m2–presidential suite 106 m2 seharga Rp800 juta–1 miliar. Ground breaking Juni 2013 dengan target dibuka Desember 2014. Pertengahan September 2013 Prima Propertindo Group juga memperkenalkan kondotel The Nest Hotel (5.000 m2/5 lantai/90 unit) & Agranusa Signature Villatel (2.670 m2/25 unit) di jalan utama di kawasan Benoa dan Puja Mandala, Nusa Dua, dgn view langsung ke arah laut. Dari Bandara Ngurah Rai kedua proyek bisa dicapai 10 menit


lewat jalan tol baru di atas laut Bali. “Baru perkenalan kepada konsumen Jakarta, belum resmi di-launching, telah terpesan 95 persen,” kata Ronny Tandanu, Direktur Marketing Prima Propertindo Group, dlm rilisnya 14 September 2013. Menurut Andy K Natanael, konsultan kedua proyek tersebut, dengan kunjungan turis 2,8 juta tahun lalu, ia yakin hotel di Bali tidak akan pernah kosong. Ia tak menampik data PHRI. Tapi, angka okupansinya rendah lantaran memasukkan semua macam hotel yg jumlahnya memang sangat banyak di Bali. “Hotel bintang empat ke atas malah masih kurang. Buktinya, di hotel (menyebut nama sebuah hotel bintang empat ternama) tempat kami nginep, makan


saja mesti antri. Ini (kondotel & villatel) nanti dikelola setara hotel bintang empat,” tuturnya. The Nest dijual seharga mulai dari Rp1,3 miliar, villatel mulai dari Rp3,45 – 4,15 miliar (tipe 125–130 m2 & 150–167 m2). Pembeli mendapat garansi sewa 8,5%/tahun selama lima tahun pertama ditambah hak menginap 21 poin. Setelah tahun kelima bagi hasil berdasarkan pendapatan dengan jatah investor 42,5% dari jml revenue. Jika investor merasa RoI tersebut kurang maknyus, tahun ke-6 developer akn membeli lagi unit mereka (buy back guarantee) senilai 100% atau 150% jika dilepas tahun ke-11. Menurut Tony Eddy, Presdir Tony Eddy Associates, ada ancaman over supply


di setiap lokasi kondotel. virtual office jakarta Tapi, selama lokasi, konsep dan manajemen kondotel bagus, tidak perlu khawatir. Ia memproyeksikan investasi kondotel di Bali dapat break even setelah enam tahun plus capital gain (keuntungan dari kenaikan harga) & pendapatan sewa. “Kita pegang proyek sudah Sepuluh tahun. Setiap lima tahun harga unitnya naik dua kali lipat belum termasuk dari biaya sewa,” kata konsultan marketing banyak kondotel di Bali ini.



Service Office Jakarta, Investasi Kondotel di Bali Tetap Menarik

No comments:

Post a Comment